Selasa, 20 April 2010

RPP PKN KELAS 3 SD

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar
Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan SD dan MI
Kelas/ Semester : III (Tiga) / 2 (Dua)
Alokasi Waktu : 4 x Pertemuan (@35 menit)

Standar Kompetensi :
1. Memiliki kebanggaan sebagai bangsa Indonesia

Kompetensi Dasar :
1.1 Mengenal kekhasan bangsa Indonesia, seperti kebhinekaan, kekayaan alam, dan keramahtamahan.

Indikator :
- Menerangkan hakikat bangsa dan negara Indonesia.
- Menerangkan ciri khas yang dimiliki bangsa Indonesia.
- Menjelaskan contoh ciri khas bangsa Indonesia.
- Menerangkan ciri khas bangsa Indonesia dengan bangsa lain.

I. Tujuan Pembelajaran
- Melalui penjelasan dari guru, siswa dapat menjelaskan hakikat bangsa dan negara Indonesia dengan benar.
- Melalui diskusi, siswa dapat menjelaskan ciri khas yang dimiliki bangsa Indonesia dengan tepat.
- Melalui penugasan, siswa dapat menyebutkan contoh ciri khas bangsa Indonesia dengan benar.
- Melalui demonstrasi, siswa dapat membandingkan ciri khas bangsa Indonesia dengan bangsa lain dengan tepat.

II. Materi Pokok Pembelajaran
Ciri Khas Bangsa Indonesia
Ciri khas bangsa Indonesia adalah perbedaan yang hampir terjadi di mana-mana, di setiap pulau atau di setiap tempat di mana ketika kits menginjakkan kaki kita di tanah yang berbeda. Menurut Dewan Perancang Nasional, yang dimaksudkan dengan kepribadian Indonesia ialah: Keseluruhan ciri-ciri khas bangsa Indonesia, yang membedakan bangsa Indonesia dengan bangsa-bangsa lainnya. Keseluruhan ciri-ciri khas bangsa Indonesia adalah pencerminan dari garis pertumbuhan dan perkembangan bangsa Indonesia sepanjang masa.
Indonesia adalah Negara kepulauan terbesar di dunia yang mempunyai 17.508 pulau. Indonesia terbentang antara 6 derajat garis lintang utara sampai 11 derajat garis lintang selatan, dan dari 97 derajat sampai 141 derajat garis bujur timur serta terletak antara dua benua yaitu benua Asia dan Australia/Oceania. Posisi strategis ini mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap kebudayaan, sosial, politik, dan ekonomi.
Wilayah Indonesia terbentang sepanjang 3.977 mil antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Apabila perairan antara pulau-pulau itu digabungkan. Maka luas Indonesia menjadi 1.9 juta mil persegi.
Lima pulau besar di Indonesia adalah: Sumatera dengan luas 473.606 km persegi, Jawa dengan luas 132.107 km persegi, Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia) dengan luas 539.460 km persegi, Sulawesi dengan luas 189.216 km persegi, dan Papua dengan luas 421.981 km persegi.
Penduduk Indonesia dapat dibagi secara garis besar dalam dua kelompok. Di bagian barat Indonesia penduduknya kebanyakan adalah suku Melayu sementara di timur adalah suku Papua, yang mempunyai akar di kepulauan Melanesia. Banyak penduduk Indonesia yang menyatakan dirinya sebagai bagian dari kelompok suku yang lebih spesifik, yang dibagi menurut bahasa dan asal daerah, misalnya Jawa, Sunda atau Batak.
Islam adalah agama mayoritas yang dipeluk oleh sekitar 85,2% penduduk Indonesia, yang menjadikan Indonesia negara dengan penduduk muslim terbanyak di dunia. Sisanya beragama Protestan (8,9%); Katolik (3%); Hindu (1,8%); Budha (0,8%); dan lain-lain (0,3%).
Kebanyakan penduduk Indonesia bertutur dalam bahasa daerah sebagai bahasa ibu, namun bahasa resmi Indonesia, bahasa Indonesia, diajarkan di seluruh sekolah-sekolah di negara ini dan dikuasai oleh hampir seluruh penduduk Indonesia.

III. Metode Pembelajaran
- Diskusi
- Ceramah
- Penugasan
- Pengamatan
- Peragaan

IV. Langkah Kegiatan
Pertemuan Ke-1
Judul materi pelajaran : hakikat bangsa dan negara Indonesia.

Langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
a. Presensi.
b. Guru menginformasikan materi yang akan dibahas.
2. Kegiatan Inti
a. Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik.
1) Di negara mana kamu tinggal?
2) Kapan mulai terbentuk bangsa dan negara Indonesia?
b. Guru menjelaskan tentang terbentuknya bangsa dan negara Indonesia.
c. Peserta didik mendengarkan penjelasan guru dengan saksama.
3. Kegiatan Akhir
Guru bersama peserta didik membuat simpulan tentang materi yang dibahas.

Pertemuan Ke-2
Judul materi pelajaran : ciri khas bangsa Indonesia.

Langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
a. Presensi.
b. Guru mengajukan pertanyaan tentang materi yang dibahas minggu lalu.
c. Guru menginformasikan materi yang akan dibahas.
2. Kegiatan Inti
a. Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik untuk menyebutkan ciri khas yang dimiliki bangsa Indonesia.
b. Guru membagi peserta didik menjadi tiga kelompok.
1) Kelompok I dinamakan Indonesia Barat dengan tugas menyebutkan
dan menuliskan ciri khas bangsa Indonesia yang ada di Indonesia
bagian barat.
2) Kelompok II dinamakan Indonesia Tengah dengan tugas menyebutkan
dan menuliskan ciri khas bangsa Indonesia yang ada di Indonesia
bagian tengah.
3) Kelompok III dinamakan Indonesia Timur dengan tugas menyebutkan
dan menuliskan ciri khas bangsa Indonesia yang ada di Indonesia
bagian timur.
c. Guru dan peserta didik membandingkan hasil dari ketiga kelompok.
3. Kegiatan Akhir
Guru bersama peserta didik membuat simpulan tentang materi yang dibahas.

Pertemuan Ke-3
Judul materi pelajaran : ciri khas bangsa Indonesia.

Langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
a. Presensi.
b. Guru mengajukan pertanyaan tentang materi yang dibahas minggu lalu.
c. Guru menginformasikan materi yang akan dibahas.
2. Kegiatan Inti
a. Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik untuk memberikan contoh ciri khas yang dimiliki bangsa Indonesia.
b. Guru memberi tugas kepada peserta didik untuk memberikan contoh ciri khas bangsa Indonesia yang ada di lingkungan sekitarnya.
c. Hasil tugas peserta didik dikumpulkan dan dikelompokkan.
3. Kegiatan Akhir
Guru bersama peserta didik membuat simpulan tentang materi yang dibahas.

Pertemuan Ke-4
Judul materi pelajaran : ciri khas bangsa Indonesia.

Langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal
a. Presensi.
b. Guru mengajukan pertanyaan tentang materi yang dibahas minggu lalu.
c. Guru menginformasikan materi yang akan dibahas.
2. Kegiatan Inti
a. Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik.
1) Apa hanya bangsa Indonesia yang memiliki ciri khas?
2) Apakah bangsa lain juga memiliki ciri khas?
b. Guru memberi tugas kepada peserta didik untuk memilih salah satu bangsa di dunia dan menuliskan ciri khas dari bangsa tersebut.
c. Guru bersama peserta didik membandingkan ciri khas dari bangsa yang dipilih tersebut dengan bangsa Indonesia.
3. Kegiatan Akhir
a. Guru memberikan tugas kepada peserta didik seperti yang ada dalam buku.
b. Guru dan peserta didik membuat simpulan akhir.

IV. Alat dan Sumber Belajar
- Buku Pendidikan Kewarganegaraan SD dan MI Jilid 3.
- Buku yang relevan.
- Gambar yang relevan.
- Peta wilayah Indonesia.

V. Penilaian
- Tes lisan.
- Tes tertulis.
- Skala sikap.

Bentuk Instrumen Penilaian (Tes Lisan)
Jawablah pertanyaan berikut secara lisan!
1. Apa yang dimaksud hak asasi?
2. Berikan contoh hak asasi!
3. Berikan contoh hak asasi!
4. Apa yang harus kita lakukan dengan kekayaan alam yang kita miliki?
5. Apa ciri khas perilaku bangsa kita?

Bentuk Instrumen Penilaian (Tes Tertulis)
Silanglah jawaban yang benar!
1. Manusia diciptakan dengan derajat yang ....
a. berbeda
b. sama
c. berlainan
d. saling melengkapi

2. Kesempatan yang diberikan manusia dinamakan ....
a. akal
b. keinginan
c. hak
d. kewajiban

3. Sebagai warga negara yang baik, kita mendahulukan ....
a. hak
b. kewajiban
c. emosi
d. keinginan

4. Jika tidak melaksanakan kewajiban, kita akan mendapat ....
a. pahala
b. hadiah
c. sanksi
d. bantuan

5. Banyaknya suku menjadikan Indonesia kaya hal berikut ini, kecuali ....
a. budaya
b. upacara adat
c. bahasa
d. sumber daya

Bentuk Instrumen Penilaian (Skala Sikap)
Berilah tanda () pada kolom yang sesuai dengan pendapatmu!
No. Pernyataan Setuju Tidak Setuju
1. Tuhan menciptakan manusia dengan derajat yang sama.
2. Manusia mempunyai hak setelah dewasa.
3. Kita mendahulukan kewajiban daripada hak.
4. Indonesia merupakan Negara kepulauan.
5. Hak beragama merupakan hak asasi.


Surakarta, 11 Januari 2010
Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Kelas


Budi Maryanto, S. Pd Evi Purnamasari S. Pd
NIP. 132657474 NIP. 150264007

Tidak ada komentar:

Posting Komentar